Ketua TP-PKK Trenggalek, Ibu Novita Hardini, S.E. Melakukan Evaluasi dan Pembinaan 10 Program Pokok PKK di Desa Wonocoyo Kecamatan Pogalan, selain itu Ibu Novita juga melakukan kepada Ketua TP-PKK dan Bunda PAUD Kecamatan Pogalan di Balai Desa Wonocoyo. (Kamis, 14 November 2019)
Saat menghadiri pelantikan Ibu Novita mengatakan bahwa perempuan yang berkualitas akan mendidik anak yang berkualitas. Anak yang dididik dengan cara yang baik, kualitasnya dijaga, maka anak ini akan tumbuh menjadi generasi penerus bangsa juga yang berkualitas. Pernyataan ini bukannya tidak beralasan karena hal tersebut memang merupakan amanat peraturan. Selain itu dengan meningkatkan kualitas PAUD maka dengan sendirinya kita ikut menyiapkan generasi penerus bangsa yang berkualitas. Jika PAUD nya berkualitas maka lingkungan disekitarnya juga akan berkualitas.
Ibu Novita meminta Kepala Desa dan Bunda PAUD Desa mengevaluasi bagaiman sarana prasarana PAUD itu sendiri, bagamana dengan bukunya apakah sudah lengkap, terus alat bermainnya seperti apa. Kalau karatan atau bisa membahayakan kepada anak perlu diganti. Selain itu juga perlu diberikan pembinaan kepada anak-anak didiknya ataupun orang tuanya, dengan skala yang rutin dijaga, mungkin satu bulan sekali orang tuanya dilatih dengan kemampuan guru-guru PAUD yang ada, agar pendidikan ini selaras antara pendidikan disekolah dan dirumah.
Dalam kegiatan ini Ibu Novita juga menyinggung tentang Perempuan dan kelompok rentan yang diberikan kesempatan untuk berpartisipasi dalam pembangunan melalui Musyawarah Perempuan, Anak, Disabilitas dan Kelompok Rentan Lainnya yang biasa disebut dengan Murenakeren. Terus ada lagi sekolah perempuan yang ditujukan agar perempuan ini bisa lebih berdaya.
Ibu Novita menambahkan bahwa yang didorong oleh PKK didukung juga oleh Pemerintah Kabupaten Trenggalek saat ini yaitu Inovasi Sepeda Keren. Inovasi Sepeda Keren ini adalah mengisi kekosongan atau kesenjangan para perempuan yang ditinggal oleh orang tua pendahulu yang menganggap para perempuan itu tidak penting untik mendapatkan pendidikan," terangnya.
Harapannya output dari Sepeda Keren ini nantinya dapat menghasilkan dan melahirkan perempuan-perempuan yang tangguh, yang bisa menjadi pemimpin desa atau daerahnya masing-masing, maupun dikeluarganya, untuk menghadapi semua tantangan perekonomian, tantangan sosial, tantangan kehidupan yang ada di era sekarang, era globalisasi yang tantangannya semakin komplek, makin heterogen.
#PKKTrenggalekMeroket
(TP-PKK Kab. Trenggalek)