Tanggal : 27 December 2019 09:59:26
Publisher : Administrator-Trenggalek
Hits : 158

Ketua TP PKK Kabupaten Trenggalek, Ibu Novita Hardini, S.E. gelar Family Gathering, Kamis (26 Desember 2019) di Pendopo Manggala Praja Nugraha. Kegiatan ini masih dalam rangka peringatan Hari Ibu Ke-91 di Tahun 2019 yang jatuh pada tanggal 22 Desember kemarin.

Psikolog Keluarga dari Universitas Airlangga, Herdina Indrijati, M.Psi., dihadirkan untuk bisa memberikan penyegaran dan menyalurkan energi positif dalam kegiatan tersebut. "Dengan diadakannya acara ini harapan saya dapat meningkatkan hubungan antar organisasi dengan keluarganya dalam rangka menyambut tahun yang baru," ungkap Ibu Novita.

Dalam acara ini nantinya juga akan diumumkan Pemenang Hasil Evaluasi 10 Program Pokok PKK dan Penghargaan untuk Guru-Guru PAUD.



Harapannya dengan penghargaan ini dapat memberikan motivasi bagi Guru PAUD agar mereka tidak pantang menyerah. Jerih payahnya tentunya tidak akan sia-sia dan Allah akan memberikan balasan yang setimpal terhadap apa yang mereka cita-citakan.

Pentingnya pendidikan karakter ini tentunya tidak lepas dari peran keluarga. Makanya PKK Trenggalek sebagai mitra pemerintah dalam hal ini cukup getol untuk melakukan pendampingan keluarga, melalui penguatan peran perempuan dalam keluarga, upaya pencegahan stunting maupun dalam rangka penguatan pendidikan anak usia dini hingga di desa-desa.

Angka partisipasi PAUD di Trenggalek sudah tinggi namun Ibu Novita berharap hal tersebut bisa dibarengi dengan akreditasi lembaga PAUD sehingga kualitas PAUD bisa terjaga.

Sedangkan bagi pemenang 10 program pokok PKK, kita pilih yang paling baik, paling kreatif terus juga yang paling bisa dirasakan dampaknya di tengah-tengah Masyarakat.

Program kerjanya yang selaras dengan Visi Misi PKK Nasional dan Kabupaten. Kemudian kebersamaan antar anggotanya, ketertiban administrasi mulai dari Pokja 1 hingga Pokja 4, administrasi atau keuangannya yang dicatat betul-betul bisa dipertanggungjawabkan.

Desa Dukuh, Kecamatan Watulomo dinobatkan menjadi juara 1 dalam evaluasi 10 Program Pokok PKK tersebut. Sedangkan juara 2 diraih Desa Tegaren, Kecamatan Tugu dan juara 3 diraih oleh Desa Munjungan Kecamatan Munjungan.

Sedangkan untuk juara harapan 3 diraih Desa Kayen, Kecamatan Karangan, juara harapan 2 Desa Wonocoyo, Kecamatan Pogalan dan juara harapan 1 diraih oleh Desa Sidomulyo Kecamatan Pule.

Kita ingin PKK mempunyai peran yang konkret untuk pembinaan keluarga ditengah masyarakat, baik dalam hal pendampingan keluarga dalam rangka pemberdayaan perempuan, pencegahan stunting, maupun pendidikan anak usia dini dalam rangka mencetak generasi muda yang berkualitas.

Kegiatan ini juga mendapatkan sambutan yang sangat positif dari berbagai pihak yang hadir. Karena ada pembelajaran menarik dari Herdina Indrijati, M.Psi., mengenai bagaimana memupuk cinta dalam keluarga.

Problematika rumah tangga dikupas habis Ibu Herdina dalam kegiatan tersebut, sekaligus bagaimana kiat-kiat solusinya. Acara ini semakin lengkap karena juga ada demo kecantikan dari salah satu produk kosmetik untuk wajah tetap cantik bagi para ibu-ibu rumah tangga, Fashion Show, dan juga Lomba Memasang Hijab.

Terakhir Ibu Novita memainkan peran menarik dalam sebuah sendra drama yang dipersembahkan oleh PKK dengan tujuan memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai keluarga.

Pesan inti dalam drama tersebut, PKK berharap mitos perempuan yang hanya berkutat pada urusan dapur, sumur dan kasur bisa ditinggalkan. Pendidikan pada perempuan penting, karena bila berpendidikan perempuan bisa lebih berdaya dan dapat mengangkat harkat dan martabat keluarga.

 

#PKKTrenggalekMeroket
(TP-PKK Kab. Trenggalek)

Menu PKK