Bupati Trenggalek, Bpk. Mochamad Nur Arifin dan Ketua TP-PKK Kab. Trenggalek, Ibu Novita Hardini, S.E. melakukan evaluasi 10 aksi gerakan berjarak di Desa Sumberbening, Kecamatan Dongko. Keduanya kompak ingin memastikan program stimulus ketahanan pangan keluarga dengan merangsang masyarakat untuk mempunyai kemandirian pangan dalam pemenuhan sayur dan buah buahan sendiri di tengah pandemi bisa berjalan dengan baik, Selasa (28 Juli 2020).
Dampak sosial ekonomi Pandemi Covid-19 cukup terasa, bahkan kondisi ini menyebabkan kerentanan masyarakat akan kemiskinan semakin meluas. Pandemi memukul semua sendi perekonomian. Banyak perusahaan kolaps dan melakukan PHK atau merumahkan karyawannya sementara, iklim usaha juga lesu. Kondisi ini membuat Ibu Novita untuk mau dan bisa berbuat sesuatu kepada masyarakatnya.
PKK yang selama ini dianggap sebagai perkumpulan istri PNS, coba dirubah paradigmanya dengan ditingkatkan perannya untuk bisa berbuat sesuatu kepada masyarakat, dengan lahirnya 10 gerakan berjarak. Dengan program ini sebenarnya menghidupkan kembali dasawisma, 1 kader PKK memfasilitasi 10 rumah untuk bisa berdaya. Dengan begitu ada data riil di lapangan yang memudahkan pemerintah untuk mengambil langkah kebijakan yang tepat.
"10 gerakan berjarak ini kita tujukan untuk bisa mengisi ruang ruang kosong yang mungkin tidak bisa di isi oleh pemerintah. Satu kader PKK mendampingi 10 rumah, untuk bisa memenuhi hak pendidikan anak, memastikan mereka mematuhi protokol kesehatan karena pandemi masih berlangsung serta menstimulus masyarakat untuk menanam sayur dan buah sendiri agar ketahanan pangan mereka terjaga," ungkap Ibu Novita.
"Hari ini kita bersama bapak bupati membagikan beberapa bibit buah dan sayur kepada masyarakat di Desa Sumberbening, guna merangsang setiap keluarga untuk menanam buah dan sayur sendiri. Dengan begitu ada kemandirian akan sayur sehingga anggaran untuk kebutuhan ini bisa dialihkan untuk memenuhi kebutuhan lain atau ditabung untuk kebutuhan yang lebih besar," lanjut Ibu Novita.
Bupati Trenggalek yang datang langsung melihat hal ini, sangat mendukung upaya istrinya untuk membantu setiap keluarga lebih berdaya. Bupati juga mengisyaratkan pentingnya membangun keluarga demi kesuksesan merah kesuksesan dibidang lainnya. Pasalnya keluargalah muara dari kesuksesan tersebut.
Dalam kunjungannya ke Desa Sumberbening ini selain untuk melakukan evaluasi 10 aksi gerakan berjarak, Bupati Trenggalek dan Ketua TP-PKK Kab. Trenggalek juga menyempatkan berkunjung ke Perusahaan Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) dan meresmikan tempat bermain Waroe yang dikelola sendiri oleh Desa Sumberbening Kecamatan Dongko.
#PKKTrenggalekMeroket
(TP-PKK Kabupaten Trenggalek, dikutip dari Dokpim)