Ketua TP-PKK Kabupaten Trenggalek, Ibu Novita Hardini, SE., ME., mengandeng Kementrian Pariwisata melakukan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Penyelenggara Kegiatan (Event) Berbasis Budaya dalam Rangka Pengembangan Wisata Perjalanan Insentif. Bertempat di Hall Hotel Jaas Permai Trenggalek, anggota DPR RI Dapil VII Jatim itu berharap sektor pariwisata budaya ini bisa menjadi pergerakan ekonomi baru di Kabupaten Trenggalek.
Selain memiliki kekayaan alama yang sangat luar biasa di sektor pariwisata, kabupaten yang berada di pesisir Selatan Jawa itu juga memiliki beragam budaya yang sangat luar biasa. Ada Labuh Laut Larung Smbonyo di Teluk Prigi yang menjadi budaya kearifan lokal yang sangat luar biasa. Kemudian Baritan dan upacara Ngetung Batih di Kecamatan Dongko. Tari Turonggo Yakso dan beberapa budaya lokal lainnya yang bisa berpotensi ekonomi.
Mengundang pelaku wisata dan ekonomi kreatif di Kabupaten Trenggalek, Master of Economic UIN SATU itu berharap bisa menjadi pemacu dan pemicu kolaborasi ekonomi kedepannya. "Harapan saya ilmu yang didapat hari ini, beberapa ide ide segar tentang bagaimana Kabupaten Trenggalek ini menjadi kabupaten yang berdaya dari sisi ekonominya. Tidak hanya menjadi kata-kata semangat, tetapi harus dikemas oleh aksi nyata oleh OPD hingga sampai jajaran masyarakatnya," ucap Ibu Novita Hardini, Kamis (10/4) di Hotel Jaas Permai Trenggalek.
Tetapi kalau saya lihat beberapa tahun terakhir di Kabupaten Trenggalek, sambungnya menambahkan, "saya rasa masyarakat sudah sangat luar biasa untuk bisa diajak bebarengan membangun Kabupaten Trenggalek," lanjut Ibu Novita.
Jadi tantangannya bagaimana jajaran OPD ini bisa mematahkan Old Birokrasi. Karena kita tidak mungkin bisa membangun Trenggalek kalau birokrasinya kita masih memakai birokrasi yang lama. Jadi Trenggalek bebarengan harus menjadi spirit bersama, bahwa setiap pembangunan utananya pembangunan di sektor pariwisata, mulai dari eventnya, wisata religinya, tourismnya dan wisata-wisata budayanya harus bisa menjadi harapan pergerakan ekonomi baru di Kabupaten Trenggalek.
#PKKTrenggalekMeroket
(TP-PKK Kabupaten Trenggalek, disadur dari Prokopim)