Tanggal : 30 November 2021 08:55:21
Publisher : Administrator-Trenggalek
Hits : 90

Puluhan kader Sepeda Keren di Kecamatan Panggul di Wisuda oleh Ketua TP-PKK Kab. Trenggalek, Ibu Novita Hardini Mochamad, S.E. M.M., di Lapangan Desa Manggis, Kecamatan Panggul, Jum'at (26-11-2021).

Inisiator Sekolah Perempuan, Anak, Disabilitas, dan Kelompok Rentan Lainnya (Sepeda Keren) ini menyebut bahwa wisuda ini bukanlah titik pencapain akhir namun sebagai langkah awal menghantarkan perempuan-perempuan di Kecamatan Panggul berani menggapai cita-citanya.

"Terus berani sebagai pengambil keputusan baik bagi kebaikan dirinya, kebermanfaatan anak-anaknya ataupun bahkan kebermanfaatan dirinya untuk Kecamatan Panggul atau Pemerintah Kabupaten Trenggalek", Tutur Ibu Novita usai mewisuda kader Sepeda Keren.



Ibu Novita berharap wisuda tersebut menjadi semangat baru bagi para kader Sepeda Keren yang telah mengukuti proses pembelajaran yang panjang dari 2019 hingga saat ini (2021).

"Semoga ini menjadi sutikan energi, semangat agar mereka benar-benar merasa bahwa ini adalah sekolah dan momentum bagi mereka mendapatkan pendidikan yang baik", Lanjut Ibu Novita.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa di Kecamatan Panggul yang sudah mulai aware terhadap pembangunan yang berpihak pada perempuan. Pembangunan yang inklusi tentu akan mempermudah Pemerintah menggapai cita-cita bersama", Sambungnya.

"Tak lupa saya juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Desa se-Kecamatan Panggul yang telah mengalokasikan anggaran untuk pembangunan masyarakat yang kita gagas dalam Sepeda Keren", imbuhnya melengkapi. (Kominfo Trenggalek)

Menu PKK